KLATEN - Dari kegiatan GMP mengenai sampah yang menumpuk di sekitar lapangan Pedan , rencana pengambilan sampah kita akan bergerak melalui GMP. Rabu ( 16/04/25 )
Dari beberapa himbauan mengenai sampah ini sudah di berikan pengertian untuk pentingnya pembuangan sampah, disini kami sebagai anggota maupun keluarga GMP ( Garuda Muda Pedan) , selalu berantusias untuk mempertahankan kebersihan dan keindahan area lapangan Pedan , karena lapangan Pedan inilah menjadi poros untuk mencari nafkah bagi perkumpulan pedagang makanan dan minuman setiap lapak harus bisa menjaga kebersihan dan kesehatan untuk masing masing lapak yang ada di lapangan Pedan .
" Kita harus selalu menjaga kebersihan terutama untuk pembuangan sampah jangan sembarangan selain bau dari sampah sendiri tidak sedap dipandang mata karena posisi tumpukan sampah berada di tepi pintu masuk area lapangan Pedan ini , mohon sekali lagi untuk semua warga Pedan terutama di Kedungan harus bisa menjaga kebersihan " ujarnya Bagus selaku lurah Kedungan, Pedan.
Apalagi kita berada di Pedan ini Kota kecil kota kuliner kalo sampai sampah menjadi kendala apa jadinya untuk sorotan diarea lapangan Pedan ini, ayo kita bersama sama nguri2 Pedan untuk lebih maju di bidang wisata , kuliner terutama untuk sore hari padat sekali pengunjung dari berbagai pengunjung. Semoga Pedan selalu maju dan rame selalu .
Mari kita antusias untuk kebersihan khususnya Kedungan untuk Pedan pada umumnya.
(Wiwit )